2.802 Hektare Lahan Padi Puso di Demak Diusulkan Dapat Bantuan

DEMAK, Lingkarjateng.id – Dinas Pertanian dan Pangan (Dinpertan) Kabupaten Demak mencatat total padi pada masa tanam pertama (MT-1) seluas 2.802 hektare tanaman padi mengalami puso akibat banjir.

Jumlah tersebut tidak hanya yang ada di Kecamatan Karanganyar, namun jumlah keseluruhan di Kabupaten Demak. 

Kepala Bidang Tanaman Pangan dan Holikultura Dinpertan Kabupaten Demak, Hery Wuryanta mengatakan, bahwa tanaman padi yang mengalami puso telah diusulkan kepada Kementerian Pertanian Pusat untuk mendapat bantuan.

“Yang puso ini, kami sudah usulkan ke Kementerian Pusat untuk bantuan benih, pupuk urea sekitar 30 ton, dan alat mesin pertanian (alsin),” kata Hery, Kamis, 7 Maret 2024.

Pihaknya mengatakan, untuk alsintan saat ini sedang proses perancangan di dinas setempat, untuk nantinya akan disalurkan kepada kelompok petani yang mengalami puso. 

“Ini berupa combine 10 unit, traktor roda dua ada 8, dan roda empat ada 2, dan pompa air 10. Tak hanya itu, kemudian ditambah rehab irigasi di 10 titik. Nantinya per hektare petani dapat 25 kilogram benihnya, kalau pupuknya dibagi di 2.802 hektare. Memang itu tidak mencukupi, tapi untuk meringankan. Itu untuk yang puso saja,” papar dia. 

Lanjut, ia menerangkan di Demak sejak September hingga Janauri, terdapat 44.314 hektare lahan yang mulai MT-1.

“Ini untuk Demak MT-1 hitungannya dimulai September hingga Januari itu ada 44.314 hektare. Panen di bulan Januari 6.665 hektare, Februari 8.675 hektare. Jadi dari panen Januari hingga Februari itu totalnya 15.340 hektare,” terangnya. 

Total itu, lanjutnya, masih dikurangi dengan total lahan padi yang puso. Sehingga mengurangi produksi padi di daerahnya.

Diberitakan sebelumnya, Bupati Demak Esiti’anah menyampaikan bahwa untuk sektor pertanian yang rusak akibat banjir telah diusulkan ke Kementrian Pertanian Pusat untuk diberikan bantuan berupa bibit dan dan pupuk.  

Tak hanya itu, guna menunjang kinerja para petani juga derikan bantuan beruapa alat mesin pertanian. (Lingkar Network | M Burhanuddin Aslam – Lingkarjateng.id)

Similar Posts