Idamkan Pemimpin Muda, Relawan Bolone Mase Demak Tancap Gas Menangkan Prabowo-Gibran

DEMAK, Lingkarjateng.id – Relawan Bolone Mase Kabupaten Demak terus menggelar konsolidasi dengan menyasar seluruh anak muda untuk mewujudkan Indonesia Emas di tahun 2045.

Koordinator Bolone Mase Kabupaten Demak, Moh Ali Shodikin mengatakan bahwa Relawan Bolone Mase sudah melakukan konsolidasi di seluruh kecamatan di Kabupaten Demak, yang mana saat ini sudah terkumpul sebanyak 1.283 relawan untuk memenangkan pasangan Prabowo-Gibran pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 mendatang. 

“Jadi kita sudah melaksanakan konsolidasi di seluruh Kecamatan se-Kabupaten Demak. Saat ini sudah terkumpul sebanyak 1.283 relawan by name by address dan by phone,” kata Shodikin, Kamis, 4 Januari 2023.

Menurutnya, sosok Gibran Rakabuming Raka yang mendampingi Prabowo Subianto tersebut menjadi sosok yang cocok untuk mewujudkan Indonesia Emas, sehingga membuat dirinya tergugah untuk mendukung pasangan Capres nomor urut 2 tersebut.

“Karena kita memimpikan sosok pemimpin muda yang memang betul punya visioner dan sebuah inovasi dalam membangun bangsa ini. Apalagi menghadapi Indonesia Emas 2045 yang mana bonus demografi ini benar-benar bisa dimanfaatkan bangsa ini untuk menjadi negara maju. Nah, salah satu sosok yang paling pas adalah Mas Gibran,” ungkapnya.

Selain itu, pihaknya juga mengatakan bahwa akan mengadakan konsolidasi kembali di Kecamatan Karangawen.

“Karena di Kecamatan Karangawen ini belum terkonsolidasi. Rencananya minggu depan, di sana kami juga lakukan kegiatan menghibur dan membangkitkan masyarakat dalam dan UMKM,” ucapnya. 

Lanjutnya, UMKM menjadi salah satu fondasi ekonomi bangsa Indonesia, maka dengan semangat masyarakat dalam menjalankan UMKM maka Indonesia akan semakin kuat. 

“Ketika UMKM tidak kuat maka ekonomi di Indonesia akan rapuh, karena Mas Gibranlah yang betul-betul mengangkat UMKM maju contohnya di Kota Solo,” tutupnya. 

Sementara itu, LO TKD Prabowo-Griban, Anis Mukhlas mengatakan bahwa anak-anak muda di Kabupaten Demak memimpikan ada satu keterwakilan di tingkatan nasional, sehingga kreativitas anak muda di era modern ini lebih baik. 

“Kehadiran Mas Gibran dengan menjadi pasangan Capres No urut 2 ini memang dianggap positif bagi mereka,” katanya. 

Dalam upaya pemenangan pasangan Prabowo-Gibran, Anis mengungkapkan bahwa di Kabupaten Demak pihaknya menargetkan sebanyak 70 persen suara. (Lingkar Network | M Burhanuddin Aslam – Lingkarjateng.id)

Similar Posts